16 June 2007

MALAM ITU..

malam itu tepat jam 00.00. (kamis, 07-juni 2007) sendirian aja tidur di kamar, karena ayank lg di surabaya. aku mulai merasa ada yang aneh dgn bagian tubuhku yang paling sensitif. seperti ada yang mengalir pelan...
saat itu aku mulai sedikit-sedikit menyadari, mungkin tanda-tanda melahirkan mulai tiba. saat yang sangat aku tunggu akan segera hadir meski aku juga belum tahu kapan.

PAGI ITU..

pagi harinya mama ajak periksa ke bidan indriyati agar tahu apa memang sudah dekat waktu atau masih lama.
ternyata pagi itu aku sudah pembukaan 1. yang artinya masih cukup lama untuk menunggu saat itu. bidan pun mengatakan paling cepat jam 10 malam nanti tapi juga bisa sampai besok pagi. hmmh...masih lumayan lama. tetapi ternyata kontraksi-kontraksi kecil itu mulai terasa. meski tidak terlalu sakit, tapi setiap 5 menit sekali merasakan itu ternyata cukup melelahkan. untung ayank segera dateng dr surabaya...

MALAM LAGI itu...

jam 22.00 (kamis 07-juni-2007) berangkat lagi ke bidan indriyati, so kita berdua musti nginep di bidan sambil nunggu saat itu tiba. malam yang sangat panjang dan sangat melelahkan. tanpa sanggup menidurkan mata sedikitpun, aku terus meringis menahan rasa yang tidak bisa aku ceritakan seperti apa rasa itu. malam semakin larut, dan akupun semakin tenggelam dalam rasa yg sebelumnya belum pernah aku merasakannya.
hanya istighfar, do'a dan dzikir yg terus terlantun di antara rintihan yg nyaris tidak terdengar. air mata dan isak yg tertahan pun mewarnai perjalananku malam itu. menunggu......:(

PAGI itu....

perjalanan malam pun berakhir, saat subuh mulai memanggil isak tangis yg semalam tertahan pun pecah. diantara rintihan yg semakin tak tertahan, tangiskupun mengurai deraian airmata. ayank yg selalu setia menemani perjalananku menghadapi sakit ini, tak kuasa juga menahan air matanya, sambil terus menyemangatiku untuk berdzikir dan berdo'a, bersabar atas semua ini. ya Alloh...kapan waktu itu tiba????
pagi menjelang, bidanpun memeriksaku lagi, tapi ternyata pembukaanku begitu lambat. sedang aku hampir tidak kuasa lagi menahan lelah dan sakit (anakku, maafkan bunda). pagi merangkak, rintihanku tidak berhenti terucap. Ya Alloh....dimana Engkau?????
berapa lama lagi yank..?? berapa lama lagi...??
pukul 9.30 pagi hari (Jum'at, 8 juni 2007) pembukaan telah sempurna. tapi ternyata aku tidak merasakan kontraksi yg artinya si kecil tidak ada dorongan pengen keluar. rasa sakit sudah berkurang.
tapi sesekali datang dan itu sangat melelahkan.

SIANG itu...

ternyata pagipun beranjak siang.
ya Alloh...dimana Engkau????
sejuta rintihan dan airmata terus mengalir.
dengan penuh perjuangan (juga hampir keputus asaan) yang sangat luar biasa....tepat pukul 14.15 keluarlah si malaikat kecilku. tangisan nyaring yang dia perdengarkan, meluluhlantakkan keletihan dan kesakitan yg begitu panjang aku rasakan.
Alhamdulillah ya Alloh. Engkau masih beri kesempatan dani untuk menjadi wanita yang sesungguhnya. maafkan aku anakku...terimakasih suamiku, ayank tercintaku, pendamping hidup terbaikku yg selalu mendampingi dalam setiap detik tanpa terlewati. terimakasih mama yg udah ngeyakinin dani untuk terus berjuang melawan rasa sakit itu...
terimakasih bu bidan indri, mbak risa, mbak yuni yg udah menolong dani selama perjuangan itu berlangsung...
hingga dani mencapai kemenangan itu....
semua ini SANGAT LUAR BIASA..!!!! terimakasih ya Alloh...:))